Duniamasa.com – Cara jumper aki mobil Palisade terkenal cukup sulit, mengingat mobil large SUV tersebut memiliki aki dengan kapasitas besar juga sehingga tidak bisa secara mudah menghidupkan mobil tersebut pada saat mogok, mobil terbaru keluaran Hyundai tersebut memang di desain untuk warga Amerika yang terkenal memiliki postur besar.
Jadi tidak heran bila mobil Palisade juga memiliki ukuran cukup besar, dan dibalik posturnya tersebut. Ternyata Palisade juga memiliki sistem kelistrikan yang boros bila kita tidak menghidupkan mobil dalam oprasionalnya.
Tercatat, hampir seluruh sistem kendaraan membutuhkan listrik dari aki 12 volt. Apabila sedang melangsungkan pameran, tentunya mobil jenis ini harus dilakukan perhatian ekstra bila ingin tetap bertahan dalam waktu lebih dari 10 jam. Mulai dari kap depan mobil hingga pintu bagasi semua tersistem menggunakan listrik aki.
Dalam artikel ini, kami ingin memberikan bahasan terkait cara jumper aki mobil Palisade. Meskipun mobil keluaran terbaru, namun kami ingin memberikan satu artikel edukasi yang mungkin bisa bermanfaat dikemudian hari.
Baca Juga: Promo Diskon Hyundai Palisade Signature 2020
Berikut Cara Jumper Aki Mobil Palisade Dengan Aman
Untuk penerapannya, kami memiliki tiga opsi untuk melakukan jumper aki mobil yang umum dilakukan oleh kebanyakan orang. Namun, pembeda dalam artikel ini adalah penerapan di mobil Palisade dan membutuhkan perhitungan cukup akurat agar tidak melakukan banyak kerja double.
1. Jumper Aki Mobil Dengan Kunci T
Saat kondisi darurat dan tidak memiliki kabel jumper sebagaimana mestinya, kalian tidak perlu khawatir mencari cara bagaiamana cara melakukan jumper mobil Palisade, cukup gunakan dua buah kunci T dan siapkan aki cadangan lain untuk bisa memantik kelistrikan dari mobil Palisade.
Tapi harus kalian pastikan, handle kunci T harus kalian isolasi terlebih dahulu untuk menghindari arus listrik kejut pada saat mobil mulai distarter. Kebayang bukan bagaiamana rasanya jika mengenai setrum listrik dari aki mobil yang memiliki kompresi tinggi, cukup membuat jantung kita kaget dan menjadi berdegup kencang.
2. Menggunakan Kabel Jumper
Sama seperti poin pertama, namun cara jumper aki mobil Palisade kedua ini lebih aman dan tidak perlu repot. Karena kita hanya menghubungkan kedua kabel jumper plus dan minus ke kedua aki, dan bisa langsung dicoba untuk distarter untuk menghidupkan mobil yang mogok tersebut.
Untuk contoh kasus cara jumper aki mobil Palisade, pada poin pertama dan kedua kalian harus lebih memperhatikan ukuran aki stand alone yang kalian miliki atau kalian bawa untuk jumper. Setidaknya harus dua kali lipat dari besaran aki mobil palisade, jika dilihat dari speknya. Aki mobil Palisade memiliki kapasitas 12V dan 90 Ah.
Sehingga, untuk menjumper dengan menggunakan aki juga harus dua kalii lipat dari aki tersebut. Kalaupun memungkinkan, kalian bisa menggunakan baterai lithium ion karena tingkat discharge nya lebih besar.
3. Jumper Aki Dengan Mobil
Cara jumper aki mobil Palisade terakhir dan menurut kami paling ampuuh dan masuk akal adalah dengan menggunakan mobil, meskipun perbandingan mobil Palisade dengan mobil lain cukup jauh dari segi ukuran dan aki. Namun untuk jumper aki masih bisa dilakukan, karena terbantu dari RPM mobil.
Untuk proses jumper nya pun sangat sederhana, sambungkan kedua kabel jumper terlebih dahulu kemudian mobil yang hidup menginjak pedal gas hingga RPM berada di 2.000 hingga 3.000, lalu diamkan beberapa saat dengan menjaga konsistensi RPM, setelah itu starter mobil Palisade.
Proses mendiamkan selama beberapa menit itu perlu dilakukan untuk memancing tegangan listrik aki agar naik, kemudian saat listrik aki sudah naik maka proses starter mobil akan lebih mudah. Tapi harus diingat, cara ini cukup lama dilakukan. Membutuhkan waktu sekitar 10 hingga 20 menit lamanya. Karena menunggu aki mobil Palisade terisi juga.
Baca Juga: Mengintip Fitur Cruise Control Hyundai Palisade
Setelah semua proses di atas terlewati, kami yakin mobil Palisade yang mogok sudah bisa hidup kembali. Karena pada dasarnya seluruh sistem kelistrikan mobil, semua diatur oleh aki 12 volt. Jika terjadi problem pada sumber kelistrikan tersebut, sudah dapat dipastikan mobil akan menjadi mogok dan perlu dilakukan jumper aki.
Sekian artikel sederhana kami mengenai cara jumper aki mobil Palisade, semoga dapat bermanfaat bagi pembaca setia duniamasa dan menjadi ilmu pengetahuan baru.