Duniamasa.com – Sebagai wanita tentunya kita pengin memiliki suami yang perhatian, care, dan romantis. Akan tetapi terkadang kenyataan tidak sempurna seperti yang diharapkan. Selalu ada kekurangan dalam diri pasangan yang sudah semestinya kita terima. Tetapi bagaimana cara menghadapi suami yang cuek terhadap istri?
Tentu saja mempunyai pasangan yang cuek akan menjadikan kita sedikit berprasangka buruk. Tak jarang hati dan pikiran beranggapan bahwa suami tidak mencintai dan menyayangi kita. Hal tersebut karena kita hanya memahaminya dari ‘luar’ saja.
Cara Menghadapi Suami yang Cuek Terhadap Istri
Cuek tidak berati dia membenci ataupun sudah tidak mencintai kita sebagai seorang istri. Namun, tentunya sikap suami yang seperti itu menjadi tantangan tersendiri bagi kita.
Bagaimana cara menghadapi suami yang cuek terhadap istri dan apa yang menyebabkannya bersikap cuek? Pastinya pikiran seperti ini akan terlintas hingga mengusik kenyamanan.
Oleh karenanya kita harus menghadapi dengan pikiran yang dingin dan hati yang ‘hangat’. Dengan begitu komunikasi akan tetap berjalan dengan baik. Berikut beberapa cara yang dapat kamu coba lakukan.
1. Jangan Emosi

Sebagai seorang istri tentu saja kamu ingin mendapatkan perhatian penuh dari suami. Akan tetapi kamu juga tidak dapat memaksakan kehendak kepada orang lain, walaupun dia adalah suamimu sendiri.
Ketika kamu punya suami yang cuek, hal yang harus dilakukan adalah dengan bersikap tenang dan cobalah untuk mengontrol emosimu. Hindari bersikap kasar karena itu hanya akan menguras energimu.
Kamu bisa mengingat setiap kebaikan-kebaikan yang pernah dia lakukan sekecil apa pun itu. Hal ini akan membuatmu merasa lebih tenang dan tidak akan menyalahkan dia yang memang sudah cuek sejak awal.
Baca Juga: 4 Tanda Pasangan yang Menyimpan Kebohongan di Belakangmu
2. Sampaikan Ketidaknyamananmu dengan Tenang

Cara menghadapi suami yang cuek terhadap istri juga dapat dilakukan dengan menyampaikan ketidaknyamananmu kepadanya dengan sikap yang tenang.
Sebelum unek-unek yang kamu rasakan meledak dan menyebabkan pertengkaran, alangkah baiknya bila kamu menyampaikan ketidaknyamanan dan rasa keberatanmu terhadap sikapnya itu.
Kamu dapat mengajaknya berbicara dari hati ke hati tanpa melibatkan emosi. Tunggu saat yang tepat atau kamu bisa mengatakan sejak awal bila ingin bermusyawarah dengannya.
Meminta izin seperti ini akan membuatnya tahu bahwa kamu akan membahas suatu hal. Sehingga dia akan lebih siap menjadi pendengar tanpa merasa tertekan. Dengan begitu kalian akan lebih mudah untuk saling menghargai terhadap pendapat masing-masing.
Baca Juga: 4 Cara Memperbaiki Hubungan dengan Pacar Setelah Bertengkar
3. Memulai Lebih Dulu

Tidak ada salahnya untuk memulai lebih dulu. Seperti halnya yang kebanyakan orang katakan bahwa bila kamu ingin dihormati, maka hormatilah dulu orang lain. Begitu pun yang perlu kamu lakukan kepada suami yang cuek.
Alih-alih ikutan cuek dan menahan emosi setiap hari, kamu dapat memberikan dia perhatian dan kepedulian lebih dulu. Biarkan dia merasa bahwa kamu sangat mencintai dan menyayanginya.
Dengan begitu dia akan mulai berpikir jika sebaiknya dia juga melakukan hal yang demikian kepadamu. Sikap yang kamu tunjukkan akan menjadi langkah awal untuk menyadarkannya bahwa dalam hubungan suami istri kalian tetaplah saling membutuhkan.
Jika sudah dilakukan, perlahan-lahan dia akan menyadari bahwa kamu juga membutuhkannya. Dan siapa tahu saja dia bisa memberikan perhatian yang lebih baik lagi dan mengurangi sikapnya yang terlalu cuek.
4. Meluangkan Waktu Bersama

Cara menghadapi suami yang cuek terhadap istri seperti dengan meluangkan waktu bersama. Kamu dapat menentukan waktu yang tepat untuk mengajak suami melakukan beberapa kegiatan bersama.
Misalnya dengan menonton televisi, makan bersama setiap pagi dan sore hari, atau juga bercengkerama sejenak sebelum tidur. Pada saat bersantai kamu bisa mengajaknya bercerita tentang kegiatan yang kalian lakukan selama seharian.
Atau kamu juga dapat menceritakan kembali masa-masa pendekatan saat dulu masih pacaran. Ini akan menjadi salah satu jalan agar kalian kembali dekat.
Mungkin suamimu diam karena merasa malu dan kurang percaya diri. Akan tetapi langkah ini akan membuatnya lebih mengerti bahwa sejak dulu kamu telah menerima dia apa adanya.
Sepertinya memang dibutuhkan banyak kesabaran untuk menerapkan beberapa cara menghadapi suami yang cuek terhadap istri. Tidak ada salahnya untuk mencoba tanpa melibatkan emosi. Sehingga rumah tangga kalian akan tetap damai dan menjadi harmonis walaupun suami mempunyai sikap yang cuek.