Duniamasa.com – Ide tanaman hias untuk taman sepertinya cukup baik untuk menjadikan tampilan rumah lebih indah dan menarik. Selain itu pekarangan juga akan tampil lebih cantik, segar, dan juga cerah.
Apalagi jika tanaman hias tersebut terdiri dari berbagai jenis, tentu akan semakin membuat penampilan taman semakin memesona. Taman memang menjadi salah satu bagian rumah yang perlu diperhatikan. Meskipun tidak mempunyai lahan yang luas, tapi kamu masih dapat menggunakan area yang kosong untuk membuat taman minimalis.
Ide Tanaman Hias untuk Taman Rumah yang Minimalis
Mempunyai tanaman hias akan menjadi daya tarik tersendiri untuk rumahmu. Dengan begitu kamu akan merasa nyaman dan tenang ketika melihatnya. Kehadiran taman di sekitar rumah juga akan memberikan udara yang segar untuk dihirup. Nah, bila kamu bingung memilih tanaman hias untuk taman rumahmu yang minimalis, berikut beberapa referensi ide tanaman hias yang dapat kamu pilih.
1. Lidah Mertua

Lidah mertua merupakan salah satu jenis tanaman hias yang populer sejak tahun 1950-an. Hingga saat ini banyak yang menjadikan tanaman lidah mertua sebagai salah satu penghuni taman. Lidah mertua ini mempunyai bentuk yang tegak dan warna yang cukup beraneka ragam. Oleh karenanya banyak yang menjadikan tanaman tersebut sebagai tanaman hias untuk taman di rumah.
Untuk kamu yang ingin memiliki taman minimalis, lidah mertua sangat cocok untuk ditanam. Tanaman ini mempunyai kemampuan untuk beradaptasi dengan baik dalam ruang yang cerah dan panas. Lidah mertua mempunyai ciri khas yang sangat unik, yakni warnanya yang hijau tua dengan bintik-bintik dan garis-garis kuning.
Baca Juga: 4 Cara Seru Belajar Online Agar Menjadi Lebih Menyenangkan
2. Kaktus

Kaktus menjadi tanaman yang mempunyai popularitas tinggi dalam dunia taman. Bentuknya yang tampak eksotis dan ikonik menjadikan kaktus sebagai tanaman yang serasi untuk taman minimalis. Tanaman ini juga sangat cocok untuk tumbuh di daerah tropis.
Meskipun tanaman ini memiliki duri, tetapi kaktus mempunyai banyak sekali spesies yang sangat indah sehingga kamu dapat dengan bebas memilih jenisnya sesuai dengan selera. Namun, jika masih bingung jenis kaktus seperti apa yang cocok untuk memperindah taman minimalismu, cobalah untuk memilih jenis kaktus seperti golden ball, candelabra, golden barrel, atau kaktus anggrek.
3. Pohon Awan Topiary

Pohon awan topiary bisa menjadi ide tanaman hias untuk taman rumahmu yang minimalis. Tanaman ini sering terlihat di taman formal seperti taman kantor, rumah sakit, atau taman kerajaan. Pohon awan topiary ini juga mempunyai bentuk yang lucu dan cukup unik mulai dari berbentuk bulat bola hingga membentuk binatang atau lambang-lambang tertentu.
Pohon hias ini dapat dipangkas sesuai dengan keinginan yang kamu miliki. Akan tetapi akan lebih bagus jika dibiarkan tumbuh secara alami sehingga tanaman tersebut akan berbentuk menyerupai awan.
4. Pakis Haji
Pakis haji merupakan jenis tanaman yang berdaun keras dan selalu menampakkan warna hijau yang segar. Tanaman ini dapat tumbuh di batuan keras ataupun di pasir. Karena itulah tanaman pakis haji sangat cocok menjadi pengisi taman minimalismu. Biasanya sebagian orang akan menanam pakis haji pada tanah dan menutup area sekitarnya menggunakan batu kerikil untuk menjaga tanah agar tetap hangat.
Baca Juga: 5 Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh yang Wajib DIketahui
Pemberian batu kerikil bukan hanya untuk menghangatkan pakis haji, tetapi juga untuk memberikan kesan yang cantik dan indah pada tanaman tersebut. Saat musim panas, tanaman hias ini perlu disiram sebanyak dua kali dalam seminggu agar tetap lembap. Akan tetapi pada saat musim penghujan, kamu tidak perlu lagi menyiramnya terlalu sering. Sebab tanaman hias ini tidak memerlukan tanah yang terlalu basah, tapi hanya membutuhkan tanah yang lembap.
5. Tanaman Sirih Gading

Tanaman sirih gading dapat menjadi ide tanaman hias untuk taman yang minimalis. Ternyata tanaman ini merupakan jenis tanaman yang cukup populer. Memiliki sebutan lain sebagai golden pothos, tanaman ini termasuk dalam pohon yang kuat dan juga mudah tumbuh tanpa membutuhkan banyak perawatan. Oleh karenanya tanaman sirih gading sangat cocok untuk dijadikan salah satu penduduk tetap taman minimalismu.
Tanaman ini berjenis merambat yang mempunyai daun halus bak kulit dan berbentuk hati yang tampak unik dan cantik. Daun dari tanaman sirih gading ini mempunyai corak yang bervariasi. Jika ditanaman, sirih gading dapat mencapai tinggi hingga 20 meter dengan diameternya yang mencapai 4 sentimeter.
Bukan hanya indah, beberapa tanaman tersebut sangat unik dan memesona. Kamu dapat menjadikannya sebagai ide tanaman hias untuk taman rumahmu yang minimalis. Sehingga kamu bisa tetap mempunyai pemandangan yang menawan walaupun tidak keluar jauh dari rumah.