Duniamasa.com – Bagi perempuan wajah adalah aset utama yang harus dijaga kesehatannya. Karena bagaimanapun juga wajah adalah salah satu bagian tubuh manusia yang paling sering terkena debu, paparan sinar matahari, dan polusi udara. Dengan hadirnya rangkaian skincare yang ada saat ini jelas dianggap sebagai penyelamat. Toner wajah yang ada dalam bagiannya pun harus selalu ada pastinya.
Baca juga : Tidak Punya Banyak Waktu Untuk Perawatan? Ikuti Langkah Mudah Perawatan Wajah di Rumah
Tapi apakah kamu tahu, kalau ternyata toner wajah itu ada 4 macam loh! Dan yang jelas tiap-tiap toner tersebut memiliki khasiat dan kandungan yang berbeda. Penasaran gak sih apa saja toner yang dimaksud? Daripada kepo, yuk kita cek aja langsung!
Macam-macam Toner Wajah Dan Khasiatnya
1. Cleansing Toner
Cleansing Toner atau toner pembersih, yakni pembersih yang berkhasiat untuk mengangkat dengan bersih beberapa penyebab jerawat di wajah diantaranya seperti sisa-sisa kotoran setelah aktivitas seharian, sisa make up, dan susu pembersih dari wajah. Tidak hanya itu saja, toner pembersih juga mampu untuk menyegarkan kulit setelah seharian berada di luar ruangan.
Umumnya cleansing toner ini dipadukan dengan cleansing milk, sebut saja merek Viva Milk Cleanser & Face Toner. Meski demikian ada juga produk yang khusus untuk membersihkan wajah, yakni Neogen Dermalogy Real Flower Cleansing Water, toner wajah yang bisa digunakan setiap hari.
2. Moisturizing/ Hydrating Toner
Moisturizing toner atau toner pelembap yang bermanfaat untuk melembapkan serta mempersiapkan kulit untuk menerima dan menyerap krim pelembap yang akan digunakan sebelum menggunakan rangkaian skincare lainnya.
Di Jepang dan Korea, toner pelembap ini sering disebut sebagai lotion. Sementara moisturizernya disebut juga dengan emulsion. Dalam pengaplikasiannya toner pelembap dapat kamu pakai dua kali setiap harinya, digunakan bersamaan dengan moisturizer pada pagi serta malam hari. Produk yang bisa menjadi rekomendasi dan dapat kamu gunakan adalah Joylab Moisture Bomb Facial Toner.
3. Toner Penyegar
Selanjut ada toner penyegar, yakni toner yang biasanya digunakan untuk kulit wajah berminyak juga berjerawat. Kandungan yang ada dalam toner penyegar ini bermanfaat untuk menyegarkan, selain itu juga berfungsi untuk menghilangkan jerawat, serta menjaga kadar minyak yang ada di wajah.
Toner penyegar bisa kamu gunakan sama seperti toner pelembap, yakni dua kali sehari setelah kamu membersihkan wajah dan sebelum memakai moisturizer. Untuk produk toner penyegar yang direkomendasikan adalah Naruko Tea Tree Shine Control & Blemish Clear Toner.
4. Eksfoliating Toner
Dan jenis toner yang terakhir adalah toner eksfoliasi, yang beberapa tahun belakangan berhasil mencuri perhatian wanita Indonesia.
Kandungan yang ada pada toner jenis ini adalah acid (AHA, BHA, retinol) yang mana memiliki fungsi sebagai eksfoliator, yakni mengangkat sisa-sisa kotoran dan sel kulit mati di wajah kamu. Cara pemakaian toner jenis ini bisa kamu tuang sedikit ke kapas kemudian diusapkan ke seluruh wajah dan juga leher. Produk toner eksfoliasi yang bisa menjadi rekomendasi untuk kamu pakai adalah Pixii Glow Tonic Exfoliating Toner.
Baca juga : 8 Rahasia Wajah Glowing Ala Korea, Bikin Awet Muda!
Bagaimana, sudah pahamkan macam-macam toner wajah yang ada saat ini? Jangan sampai salah pilih yah, dan yang pasti gunakan toner sesuai dengan kebutuhan wajah kamu. Selamat berskincare ria!